Boyolali – RSC – SMP Tahfidzul Qur’an Insan Cendekia (SMPTQ IC) menyelenggarakan kegiatan lomba poster dengan tema Ramadhan Produktif Rabu, 15 Maret 2023 dalam rangka kelas meeting. Siswi SMPTQ IC memiliki antusias yang tinggi dalam kegiatan yang dilaksanakan di masjid SMPTQ IC.
Kepala SMPTQ IC Fantika Vera menyatakan, sesuai dengan visi misi sekolah, santri SMPTQ IC perlu dilatih untuk mengembangkan kemampuan menggunakan teknologi, agar mereka nanti dapat bersaing di tingkat global.
“Visi kita menguatkan anak-anak bisa bersaing di tingkat global, anak jaman sekarang harus melek dalam teknologi, maka dari itu kita dekatkan anak-anak pada penggunaan teknologi. Yang kedua penggunaan teknologi dan pembuatan desain akan menguatkan sisi kreatif mereka yang itu merupakan salah satu kompetensi anak di abad 21. Yang ketiga dalam rangka menyambut datangnya bulan ramadhan,” tutur peraih penghargaan kepala sekolah terbaik tingkat provinsi.
Bidang kesiswaan SMPTQ IC Azhar Hana menyatakan, soft skill merupakan hal penting bagi siswa, karena di dunia kerja sekarang menuntut siswa yang memiliki keterampilan seperti penggunaan Canva dan lain sebagainya
“Biar anak lebih update dan punya keahlian. Bila anak-anak tidak update keterampilan teknologi, mereka akan menjadi gaptek dan ketinggalan zaman. Zaman sekarang soft skill sangat dibutuhkan didunia kerja, di zaman mereka nanti soft skill pasti soft skill akan lebih dibutuhkan didunia kerja,” ujarnya.