Hamid Noor Yasin : Pancasila Nilai Luhur Digali dari Budaya Bangsa Indonesia

Wonogiri – RSC- Anggota DPR RI/MPR RI Drs. H. Hamid Noor Yasin, MM berharap kepada seluruh warga masyarakat termasuk para santri dan para ustadz ustsdzah dapat terus menjaga dan menyampaikan nilai-nilai luhur kebangsaan kepada seluruh kalangan masyarakat.

Hal tersebut disampaikan saat mengadakan sosialisasi Empat Pilar MPR RI bersama para ustadz ustadzah dan para santri di Ponpes Al Huda Wonogiri belum lama ini.

Acara ini digelar untuk memberikan wawasan kepada para ustadz, santri dan masyarakat pada umumnya tentang nilai-nilai Empat Pilar Kebangsaan.

Pada kesempatan itu, Drs. H.Hamid Noor Yasin, MM meminta agar seluruh elemen dan komponen bangsa bisa memahami, mengimplementasikan serta menyampaikan nilai-nilai Empat Pilar kebangsaan kepada masyarakat, terutama generasi penerus bangsa.

“Semua unsur dan elemen masyarakat harus punya kepedulian besar untuk mentransformasikan kepada masyarakat, sehingga nilai-nilai luhur kebangsaan tidak pudar dan terus menjadi pedoman dalam interaksi kehidupan berbangsa dan bernegara,” ujarnya.

Hamid menuturkan pentingnya Pancasila agar bisa diterima di masyarakat luas sehingga bisa melaksanakan nilai-nilai yang terkandung di dalamnya dalam kehidupan sehari-hari.

“Nilai luhur ini digali dari budaya Bangsa Indonesia sendiri dan apabila Pancasila ini diurai satu persatu jelas kualitas value atau nilai-nilai didalamnya sangat baik dan positif, ” katanya.

Lanjut Hamid, hal itu salah satunya dicontohkan dalam sila kelima yang berbunyi keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia. Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) akan kuat kalau ketahanan ideologinya kuat.

“Maka dari itu acara sosialiasi Empat Pilar MPR RI ini digelar dengan tujuan dan harapan agar para masyarakat dapat menerjemahkan dan mengimplementasikan nilai Empat Pilar Kebangsaan dengan cara masing-masing dan ditularkan ke masyarakat lewat berbagai cara, sehingga internalisasi nilai kebangsaan dapat terwujud,” tutupnya.

Related posts

Leave a Comment